info@segarjayamandiri.com

Jl. Papanggo III No.D-6

CERITA KAMI

PT Segar Jaya Mandiri adalah perusahaan importir buah segar di Jakarta, Indonesia. Pertama kali didirikan pada tahun 2012 untuk mengimport buah dan sayuran dari negara China. Dalam upaya untuk memenuhi permintaan pelanggan guna memenuhi pasokan buah segar sepanjang tahun, kami mengimport buah-buahan dari negara-negara di seluruh dunia.

Pada tahun 2014, PT Segar Jaya Mandiri melebarkan sayap dan membuka kantor cabang pertama di Surabaya untuk memenuhi distribusi buah segar di Indonesia bagian timur. Kami memiliki fasilitas cold storage dan transportasi yang mendukung untuk pengiriman di Jakarta, Surabaya dan seluruh Indonesia.

Pada tahun 2017, kami mulai mengeksplorasi produk lokal Indonesia dengan niat untuk mengekspor produk segar di Asia. Sebagai negara tropis, tanah Indonesia sangat cocok untuk ditanami buah manggis dan salak. Melihat peluang ini kami mulai mengekspor buah manggis dan salak ke China. Saat ini, kami adalah salah satu eksportir buah manggis dan salak terkemuka di negara Cina.

MISI KAMI

Untuk pelanggan kami:

Untuk menyediakan pasokan buah-buahan segar berkualitas sepanjang tahun dengan harga terjangkau dan pelayanan terbaik.

Untuk pemasok kami:

Untuk membangun hubungan jangka panjang yang baik dan bisnis yang berkembang.

VISI KAMI

Menjadi eksportir, importir dan distributor buah-buahan segar terkemuka di Indonesia.

Mengapa Memilih Kami

PT. SegarJaya Mandiri

PT. Segar Jaya Mandiri adalah perusahaan Eksportir, Importir, dan Distributor buah-buahan segar dan berkualitas.

01
Buah Berkualitas

Buah segar dan berkualitas terinspirasi dari masyarakat Indonesia yang gemar mengkonsumsi buah segar dalam kesehariannya. Merupakan komitmen kami untuk selalu menyediakan buah-buahan segar dengan kualitas prima bagi masyarakat Indonesia.

02
Sumber Daya Manusia yang Berpengalaman

Sumber daya manusia yang berpengalaman khususnya di bidang buah-buahan dan sumber daya manusia yang selalu menjaga kesehatan dan selalu menjaga area kerja sehingga kebersihan dan kualitas menjadi faktor utama.

03
Berinovasi

Memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen, serta berinovasi dengan teknologi modern guna memberikan yang terbaik untuk terus berkembang.